BELAJAR MENULIS JURNAL MEMBACA BERSAMA PESERTA DIDIK KELAS VI B SDN 14 SADIA KOTA BIMA

SDN 14 SADIA KOTA BIMA

Pelaksanaan kegiatan yang di laksanakan setiap pagi sebelum KBM berlangsung telah di ikuti oleh seluruh warga sekolah termaksud untuk peserta didik kelas VI B, hari ini peserta didik kelas VI B akan melanjutkan kegiatan belajar mengajar bersama dengan guru kelasnya dengan materi yang di pelajari pada pagi hari ini untuk jam pertama Bahasa Indonesia dengan tema menulis atau membuat jurnal membaca.

Peserta didik akan di berikan masing-masing satu buku cerita yang akan di baca serta di lanjutkan dengan peserta didik menulis kedalam jurnal membaca yang telah di buat oleh masing-masing peserta didik, kegiatan ini banyak memberikan dampak yang positif untuk peserta didik terutama dalam hal meningkatkan rasa ingin membaca, tidak hanya satu buku cerita yang akan di baca oleh peserta didik untuk mengisi jurnal membaca. Kegiatan pembelajaran hari ini berlangsung dengan lancar tanpa adanya hambatan.