WORKSHOP PENINGKATAN MUTU MELALUI KOMUNITAS SEKOLAH UNTUK KEPALA SEKOLAH DAN GURU DALAM KEGIATAN P5 MELALUI PMM

Sabtu, 1 April 2023

SDN 14 SADIA KOTA BIMA 

Kepala sekolah beserta seluruh dewan guru SDN 14 Sadia Kota Bima mengadakan kegiatan workshop peningkatan mutu melalui komunitas sekolah untuk kepala sekolah dan guru dalam kegiatan P5 melalui PMM, Kegiatan ini dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 1 April 2023 jam 8.00/selesai 

Narasumber dalam kegiatan ini yaitu Bapak Erdin,S.Pd yang akan menyampaikan materi mulai dari Modul P5 dari awal pembentukan team sampai akhir, Cara memanfaatkan fitur-fitur di PMM, Analisis CP ke ATP dan Asesmen projek dan di selingi dengan sesi tanya jawab, Disela-sela kegiatan workshop berlangsung Bapak Erdin, S.Pd mengajak Ibu kepala sekolah beserta seluruh dewan guru untuk Ice Breaking topi saya bunda agar menghilangkan kejenuhan, kebosanan serta rasa ngantuk saat kegiatan workshop berlangsung. Diakhir penyampaian materinya beliau berharap kepada seluruh dewan guru untuk langsung mempraktikkan minimal salah satu Model ajar, Projek dan Analisis.

Kepala sekolah SDN 14 Sadia Kota Bima, Ibu Siti Rahma, S.Pd di akhir kegiatan workshop menyampaikan ucapan terimakasih kepada tutor yang telah memberikan materi yang luar biasa beserta kepada seluruh dewan guru yang telah hadir dalam kegiatan workshop ini dan beliau juga menyampaikan bahwa seluruh dewan guru harus selalu belajar terutama dalam hal IT dan mengembangkan diri jangan sampai tertinggal dalam hal IT.

Pelaksanaan kegiatan workshop ini berlangsung dengan lancar, seluruh dewan guru sangat antusias dan termotivasi dalam mengikuti kegiatan ini walaupun diadakan saat bulan puasa tidak menurunkanan semangat belajar seluruh dewan guru SDN 14 Sadia Kota Bima.